Senin, 11 Juli 2016

Android N Bakal Usung Perubahan Besar

Setelah merilis Android Marshmallow yang terbukti cukup menarik perhatian masyarakat luas, kini kabar kehadiran Android N
atau "Nougat” yang di kabarkan siap di edarkan pada pertengahan tahun 2016 ini mulai menguap di berbagai media. Bahkan dari beberapa kabar kehadiran sistem operasi terbaru besutan Google ini diklaim akan menawarkan perubahan besar-besaran pada tampilan antar mukanya. Hal ini tentu saja membuat para penggila android tentu tak sabar menantikannya.
Mengutip informasi dari halaman Android Police via ubergizmo.com salah satu perubahan menarik yang akan di hadirkan pada Android N ini tertera pada tampilan bar notifikasi dimana ini akan benar-benar berbeda dari seri sistem operasi android sebelumnya. Bahkan dari halaman sumber beberapa bocoran terkait tampilan status bar pada Android N pun sudah beredar. Menariknya dari sistem operasi terbaru Google ini, material design sepertinya masih amat terasa kental.
Beberapa quick access tersebut antara lain, fitur Wi-Fi, jaringan provider, kemudian daya baterai hingga adanya tombol flashlight dan beberpa quick access lainnya. Dan ini tentu saja tak akan membuat agan menarik dua kali untuk memperlihatkan bagian-bagian quick access tersebut seperti pada Android Marshmallow. Namun hingga informasi ini kami terbitkan pihak terkait yakni Google belum secara resmi memperlihatkan bagaimana aslinya tampilan antar muka pada Android N ini.
Sementara dari informasi yang kami peroleh tak di sebutkan berasal dari mana beberapa bocoran gambar screenshot tampilan bar notification pada Android N tersebut. Namun yang jelas tingkat responsifitas dan juga tingkat kecepatan kinerja dan daya baterai pun sepertinya akan semakin di perabaiki, bahkan CEO Google yakni Sundar Pichai bahkan disebutkan akan membuka onlinevoting untuk memberikan pilihan beberpa nama pada generasi terbaru sistem operasi Google ini, dan tentu saja Indonesia akan menjadi salah satu negara yang diikut sertakan.


0 komentar:

Posting Komentar